JAKARTA | KABARPLUS – Sebuah video bernarasi hasil pemungutan suara di luar negeri viral dalam beberapa hari terakhir. Video viral tersebut berisikan hasil pemungutan suara di negara Malaysia,Taiwan, Singapura, Korea Selatan, Jepang dan Arab Saudi.
Dalam video tersebut terlihat pasangan nomor urut 2 Prabowo-Gibran menang telak di masing-masing negara. Capaian suaranya lebih dari 80 persen di tiap negara. Hanya di Jepang Prabowo-Gibran menang dengan 75 persen suara.
Memang, KPU RI melaksanakan pemungutan suara lebih awal di 129 negara untuk para WNI. Yaitu pada tanggal 5 hingga 14 Februari 2024. Ini berdasarkan Surat Keputusan RI nomor 1811 tentang Penetapan Hari dan Tanggal Pemungutan SUara di TPSLN 2024.
Terkait video viral tersebut ini, Ketua Umum KPU RI, Hasyim Asy’ari menegaskan, jika gambar yang tersebar di media sosial tersebut adalah hoaks alias berita bohong. “Namun penghitungan dilakukan bersamaan dengan pemungutan suara di dalam negeri, yaitu pada 14 dan 15 Februari 2024,” jelasnya kepada media, Minggu (11/2/2024).
Tak ayal, video ini mengundang berbagai reakso negatif dari netizen di medsos. Rata-rata merela antipati dengan peredaran video tersebut dan menuduh hal ini hanya permainan dan merupakan upaya menipu masyarakat.
“Biar apa sih 02 ngelakuin ini, ingin menipu masyarakat? sebelum menang aja udah nipu gimana menang nanti,” kata salah satu akun.
Ada pula yang mengajak masyarakat untuk mengecek kebenaran dari video tersebut. “Jangan mau diadu domba cek dulu kebenarannya guyss,” ujar akun yang lain. (dio)