MADIUN | KABARPLUS – Jelang lebaran tahun ini mungkin tak akan pernah terlupakan bagi keluarga Selamet riyanto alias kampret, 46, laki laki asal Dusun Cangkring, Desa Bajulan Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun.
Betapa tidak, saat warga lain tengah khusyuk menjalankan ibadah puasa untuk menyongsong lebaran yang kurang beberapa hari ini, Selamet terpaksa dilarikan ke rumah sakit akibat luka serius pada tangan kirinya. Ia terkena sabetan benda tajam yang dilakukan dua lelaki tak dikenal.
Kekerasan berdarah tersebut merupakan aksi perampasan yang terjadi pagi hari di rumah korba. Tepatnya pada pukul 10.00 WIB. Perampasan ini membuat geger seisi kampung, pasalnya selain melukai korban, kedua pelaku juga berhasil membawa lari uang sebesar Rp280 juta milik korban yang baru diambilnya dari bank.
Kronologis kejadian, Senin (16/4/2022) sekira jam 10.00 wib, Aris (saksi) sedang bekerja di depan rumah, tiba tiba mendengar adanya suara benda keras terbentur dari dalam rumah milik korban.
“Mendengar suara yang keras itu, saya coba mendatanginya dan melihat dua orang berboncengan sepeda motor merk Supra 125 bernopol AG dicat hitam. Yang depan membawa tas dan senjata celurit, sedangkan yang dibonceng membawa celurit dalam keadaan terhunus dipegang dengan tangan kanan,” kata Aris.
Kemudian saksi melakukan pengejaran sambil berterik teriak minta tolong. Dalam pengejaran, sampai di rel kereta api tersebut saksi berpapasan dengan seoranh anggota TNI dan menanyakan pada saksi.
“Anggota TNI tersebut ikut melakukan pengejaran.” kata aris
Sementara itu, pihak kepolisian hingga saat ini masih terus melakukan penyelidikan dan melakukan olah tempat kejadian perkara ( TKP).(KP007).
[…] baca juga :Â Pulang dari Bank, Rp280 Juta Amblas Dirampok […]