Bangunan Ponpes Gontor 2 terbakar akibat korsleting, Selasa (21/1/2020). Tampak para santri, warga, dan anggota Polres Ponorogo saat berupaya melakukan pemadaman.
Spread the love
Bangunan Ponpes Gontor 2 terbakar akibat korsleting, Selasa (21/1/2020). Tampak para santri, warga, dan anggota Polres Ponorogo saat berupaya melakukan pemadaman. (foto : istimewa)

KABARPLUS – Kantor dan gudang perlengkapan Pramuka Pondok Pesantren Darussalam Gontor di Desa Madusari, Kecamatan Siman, Ponorogo, dilalap si jago merah, Selasa (21/1/2020) siang. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Kerugian ditaksir mencapai Rp30 juta.

Keterangan resmi pihak kepolisian setempat menyatakan, kebakaran berlangsung mulai pukul 11.00 sampai dengan pukul 13.30. Kejadian di kampus yang merupakan Kampus 2 Ponpes Gontor (Gontor 2) ini diduga kuat disebabkan oleh hubungan pendek arus listrik alias korsleting.

Berikut kronologi kejadian kebakaran tersebut :

Pukul 11.00 – Sejumlah santri Gontor 2 melihat kepulan asap yang berasal dari ruang kantor dan gedung gudang perlengkapan Pramuka Gugus Depan 04.093. Melihat kejadian itu, para santri berusaha menyelamatkan barang barang yg ada di gudang dan memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya.

Pukul 11.10 – Api makin membesar. Selanjutnya piket Gontor 2 menghubungi unit Pemadam Kebakaran Pemkab. Ponorogo.

Pukul 11.25 – Dua unit mobil Damkar Pemkab. Ponorogo tiba di lokasi, selanjutnya melaksanakan pembasahan dan pemadaman.

Pukul 12.30 – Api dapat dipadamkan.

Pukul 13.00  – Pimpinan Pondok Pesantren Modern Darussalam Gontor K.H. Ahmad Sahal didampingi oleh Pimpinan Ponpes Darussalam Gontor Kampus 2, H. Hudaya, Lc.M.Ag tiba di lokasi kejadian. Mereka melakukan pengecekan ruangan-ruangan yang terbakar.

Pukul 13.30  – Kapolres Ponorogo AKBP Arif Fitrianto bersama Kasat Reskrim Polres Ponorogo AKP Maryoko dan Kabagops Polres Ponorogo Kompol Basuki Nugroho tiba di Ponpes. Selanjutnya Kapolres dan jajaran melaksanakan pengecekan lokasi kebakaran. (st1/kabarplus001)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *